Surat Pernyataan (Part II)

5/17/2015
Tak pernah terbayang akan jadi seperti ini pada akhirnya
Semua waktu yang pernah kita lewati bersama telah hilang dan sirna
Dan semua berakhir Aku, kau pun harus terus hidup
Karena tidak ada yang selamanya
Selamanya hanyalah hal tabu yang kita bicarakan dulu, meringis malu-malu

Ketika selamanya pun harus berakhir
Walau seharusnya ini berakhir dengan indah
Bukannya perih seperti ini
Perih yang aku cari, yang ku akhiri, yang juga membuatku hidup

Bila memang harus berpisah Aku akan tetap setia
Bila memang ini ujungnya Kau kan tetap ada di dalam jiwa
Kau atau lebih tepatnya aku, harus relakan setiap kepingan waktu dan kenangan
Karena pelukan pun tak lagi bisa menenangkan kita
Semoga perpisahan jawaban terbaik nya.

Memang tak mudah tapi ku tetap menjalani kosong nya hati
Mimpi kita yang pernah terjadi tersimpan tuk jadi histori
Histori yang sudah berlalu, biarkan ia berlalu
Jangan dilupakan
Karena kau akan kesulitan untuk melupakan
Lebih baik kau relakan saja

Katanya cinta tak akan pernah sama
Untuk orang yang sama
Jadi kau hanya perlu mencari cinta lain di Dunia
Bukan meratapi ia yang senyumnya kau suka
Bukan ia yang dulu pernah kau buatkan mocca
Apalagi sambil menangis tak tau alasannya
Karena katanya, masih banyak hal yang lebih penting dari cinta


Terinsipirasi dari lagu
Cinta Tak Pernah Sama - Nidji
Akhiri Ini dengan Indah - Jikustik
Tetap Dalam Jiwa - Isyana Sarasvati 

Seorang guru muda yang akan selalu belajar dari peserta didiknya, karena "Pembelajaran tidak hanya terjadi dari guru ke peserta didik, namun sebaliknya pun demikian".
Terimakasih Sudah Membaca

Artikel Terkait

Previous
Next Post »

Komentar tanpa moderasi tapi saya akan perhatikan setiap komentar.
I Love your comment EmoticonEmoticon